latest Post

The Power Of Action

Bertindak (take action) adalah kata kunci untuk meraih tujuan. Kenapa demikian? Karena hanya dengan tindakanlah kita melakukan usaha nyata guna meraih apa pun yang kita inginkan. Dengan bertindak/bergerak kita menempun cara untuk mendapatkan apa yang kita harapkan.

Orang yang memiliki impian namun hanya berdiam diri saja adalah pemimpi sejati yang hanya bisa bermimpi. Orang tipe ini hanya mengharap keajaiban datang seperti ketika Aladin menemukan lampu ajaib dan mengeluarkan jinnya. Jin ini akan mengabulkan apa pun permintaan tuannya. Sayangnya orang seperti ini bukanlah Aladin yang hanya ada dalam dongeng. Orang ini hanya menipu diri, padahal hukum alam tidak bisa ditipu.

Orang yang bergerak mengejar impian adalah orang yang realistis. Ia sadar ada sebuah harga yang harus dibayar untuk terwujudnya sebuah impian. Ia kemudian menyempurnakan ikhtiar agar impian itu bisa mewujud menjadi sebuah kenyataan. Ia tahu apa impiannya dan ia pun tahu apa yang harus dilakukan. Maka orang tipe ini besar sekali kemungkinan impiannya akan tercapai.

Jika kita ingin uang maka kita harus bekerja. Jika kita ingin pandai maka kita harus belajar. Jika kita ingin tampil lebih cantik/tampan maka kita harus berhias/berdandan. Jika kita ingin sehat maka kita harus rajin berolahraga. Jika kita ingin terampil di suatu bidang keahlian maka kita harus tekun berlatih. Jika kita ingin sukses maka harus berusaha dan tidak takut gagal.

Tidak ada suatu apa pun di dunia ini yang kita dapatkan dengan jalan diam saja. Bayi saja jika ingin minum ASI (air susu ibu) maka ia akan menangis untuk menginformasikan keinginannya kepada sang ibu. Apalagi kita yang sudah menjadi manusia dewasa. Bertindak adalah sebuah keharusan bagi kita. Tidak ada orang sukses yang tidak mengalami trial and error dalam meraih kesuksesannya. Mereka memang sukses dalam hidupnya, namun mereka juga telah membayar pengorbanan; baik waktu, tenaga, pikiran maupun biaya yang tidak sedikit.

Memang tidak selamanya tindakan kita selalu benar, namun tanpa bertindak kesuksesan tidak mungkin terwujud. Kita harus paham betul sunnatullah (hukum alam) yang berlaku di alam ini. Tidak ada sukses yang datang dengan sendirinya. Semua pencapaian prestasi hidup dan kesuksesan membutuhkan perjuangan dan kerja keras.

Orang yang tidak melakukan apa-apa hanya karena takut salah atau gagal bagaikan air yang menggenang. Lambat laun ia akan membusuk dan menjadi sarang nyamuk. Daripada diam dan membusuk, mari kita mengalir menuju tempat yang kita inginkan, menuju hidup yang kita impikan.

Walaupun bertindak merupakan suatu keharusan bagi kita, bukan berarti tindakan kita adalah tindakan yang membabi buta dan tanpa perhitungan. Tindakan kita haruslah tindakan yang efektif dan efisien karena setiap tindakan pasti membawa resiko. Bertindaklah dengan cara yang benar dan sumber daya yang tepat untuk mendapatkan sasaran yang sudah ditargetkan.

About Bungzhu Zyraith

Bungzhu Zyraith
Recommended Posts × +

2 komentar:

  1. Komentar ini telah dihapus oleh administrator blog.

    BalasHapus
  2. 1 action lebih baik dari 1000 ide dan keinginan..

    BalasHapus