latest Post

HARUS LEBIH KREATIF


Saya termasuk orang yang tidak suka dengan SMS lucu yang seratus persen meniru. Apalagi SMS lucu yang semua orang sudah tau. Kalau meniru, mbok ya sedikit diubah supaya kelihatan lebih kreatif, gitu. Dengan menciptakan sendiri, meskipun tidak begitu lucu, paling tidak otak saya tida nganggur.

Saya sering menjadikan SMS sebagai senjata untuk menyelesaikan masalah atau bahkan “membuat” masalah. Saya pernah punya kenalan yang mengidap penyakit SMS. Maksudnya Senangnya Miskol (Missed Call, Panggilan tak dijawab) saja, bukan menelepon langsung atau mengirim SMS. Kadang saat tidur, saya terbangun akibat miskolnya….(Sapa yang ga merasa terganggu coba…???).

Tapi saya tidak sampai memarahinya. Untuk memutuskan perkawanan, saya juga tidak tega (karena saya memang tidak tegaan). Akhirnya, dia saya kirimi SMS : MOHON MAAF, TIDAK ADA BERITA PENTING HARI INI. NILAI TUKAR RUPIAH STABIL. INDEKS HARGA SAHAM GABUNGAN MASIH NORMAL. TEKOMSEL MASIH TERUS MERUGI KARENA PENGGUNA SIMPATI CUMA SUKA MISKOL.

Ternyata berhasil. Sejak itu ia tidak suka miskol lagi. Sejak itu pula, saya punya kebiasaan menyimpan SMS yang bias langsung saya kirim jika menghadapi masalah serupa. Misalnya, jika membalasnya dengan : HUA HA HA HA HA……HUA….UAH UAH…..OH OOHH OOH AUH AUH……EH EH EH…..EH EH EH….AAAHHHHHH…… beberapa kawan menganggap SMS ini porno, padahal dialah yang pikirannya porno. Cuma mungkin rada jorok aja.

Jika capek diajak berbalas SMS dengan seorang kawan, saya akan mengirim SMS penutup : IT’S NOW SAFE TO TURN OFF YOUR PHONE.

Jika mendapat SMS dari kenalan baru, saya mengirim SMS jahil : SORRY, YOUR MESSAGE FAILED SEND. PLEASE CHECK YOUR PHONE. IF THE PROBLEM PERSISTS, REMOVE THE SIM CARD AND THROW YOUR PHONE AWAY. Untuk meyakinkan seolah-olah ini SMS dari operator, di depannya saya tambahi AUTO ANSWER.

Saya sebetulnya tidak fasih-fasih amat bahasa inggris. Saya pakai bahasa Inggris karena saya tahu si teman tidak lebih jago ketimbang saya.

Jika baru mendapatkan nomor hape dari seorang kawan lama : SELAMAT..!!! ANDA MEMENANGKAN UNDIAN DAN BERHAK MENDAPATKAN PULSA SEUMUR HIDUP. MAKSUDNYA, BEGITU PULSA ANDA HABIS, MAKA UMUR ANDA JUGA AKAN HABIS.

Meskipun mungkin tidak begitu lucu, pesan-pesan singkat ini membuat saya merasa lebih kreatif daripada meniru bulat-bulat SMS orang lain.

About Bungzhu Zyraith

Bungzhu Zyraith
Recommended Posts × +

0 komentar:

Posting Komentar